Rudy’s Kaffee, Berawal dari Seduhan Kopi Habibie

Produser Rudy Habibie mewujudnyatakan kopi dalam film itu menjadi racikan yang dijual sebagai merchandise. Bersentuhan langsung dengan petani lewat edukasi pelestarian kebun.

GUNAWAN SUTANTO, Jakarta

IDE itu datang dari secuil adegan film. Dari sana, kemudian lahir racikan, kedai, dan semangat untuk turut mengangkat kopi Indonesia.

”Intinya, saya ingin mewujudkan apa yang di film itu dalam bentuk nyatanya,” kata Manoj Punjabi.

Film yang dimaksud adalah Rudy Habibie. Film yang diproduseri Manoj tersebut bercerita tentang masa muda Presiden Ke-3 Indonesia Bacharuddin Jusuf Habibie

Di dalam film, Habibie muda yang tengah menempuh studi di Jerman diceritakan kerap menerima kiriman kopi Indonesia dari mami (panggilan Habibie untuk ibundanya). Seduhan kopi dari mami itu selalu mendapatkan pujian dari teman-temannya.

”Saya ingin menghadirkan kesempurnaan kopi seperti yang ada dalam film. Karena saya bukan ahli kopi, makanya saya libatkan profesional kopi dalam membuat racikan Rudy’s Kaffee,” kata Manoj.

Blend Rudy’s Kaffee sengaja dipilih dari biji kopi berkualitas asal Mandailing, Sumatera Utara. Perpaduannya 50 persen robusta dan 50 persen arabika.

Dalam pemilihan blend itu, Manoj dan timnya sempat berdiskusi panjang. Mereka melakukan riset yang terkait dengan selera pasar. Sebenarnya sempat terpikirkan racikan Rudy’s Kaffee dibuat dari biji-biji kopi asal Sulawesi dan Jawa. Sebab, dua daerah itu mencerminkan daerah asal atau tempat yang pernah ditinggali B.J. Habibie.

Sebagaimana diketahui, B.J. Habibie lahir di Parepare, Sulawesi Selatan. Keluarga besar ayahnya berasal dari Gorontalo. Namun, mami atau ibunda B.J. Habibie berasal dari Jogjakarta.

Tapi, setelah melakukan riset, diputuskan menggunakan kopi Mandailing. Salah satu alasannya, cita rasa kopi dari tanah Sumatera bisa diterima kebanyakan masyarakat.

Kopi yang dibungkus dengan paper bag cokelat itu dijual dalam ukuran 200 gram. Rudy’s Kaffee saat ini dijual di kedai milik sendiri serta melalui online store mataharimall.com. Ada dua varian yang dijual, yakni bentuk bubuk dan biji (whole bean).

Manoj menyiapkan dua tempat untuk kedai, yakni di Cibinong City Mall dan Blok M Square. Tapi, saat ini kedai atau lebih tepatnya minibar Rudy’s Kaffee baru tersedia di Cibinong City Mall.

Tinggalkan Balasan