Pemprov Siap Berikan yang Terbaik bagi Atlet

bandungekspres.co.id – Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jawa Barat siap memberikan yang terbaik untuk mendukung pencapaian prestasi atlet di ajang Pekan Olahraga Nasional (PON) XIX/2016. Dengan demikian, target juara umum di PON XIX/2016 bisa tercapai.

Gubernur Jabar, Ahad Heryawan menuturkan, semakin dekatnya pelaksanaan PON XIX membuat setiap kontingen provinsi makin gencar melakukan psywar. Mulai dari sisi bonus yang akan diberikan atau hal teknis lain.

”Psywar itu biasa menjelang pertarungan sebenarnya. Tapi yang jelas, kita pasti akan memberikan yang terbaik bagi atlet. Tidak hanya dari sisi layanan fasilitas latihan, namun juga bonus yang menanti para juara PON XIX,” ujar gubernur yang akrab disapa Aher saat ditemui di gedung negara Pakuan, Jalan Oto Iskandardinata Kota Bandung.

Terkait bonus, Aher mengaku jika pihaknya masih merahasiakan besaran bonus yang diterima atlet. Baik bagi peraih medali emas, perak, perunggu maupun yang gagal meraih medali di PON XIX/2016.

”Untuk bonus, pada saatnya nanti kita akan beritahu besarannya. Yang pasti akan lebih besar dibanding bonus yang diterima atlet usai PON XVIII tahun 2012 di Riau. Insha Allah, kita akan berikan yang terbaik untuk atlet,” terangnya.

Sementara itu, Sekretaris Umum KONI Jabar, H MQ Iswara menuturkan, pihaknya terus meningkatkan berbagai indeks bagi atlet menjelang pelaksanaan PON XIX/2016. Mulai dari indeks uang saku atlet, uang makan, vitamin, tryin dan tryout, peralatan, hingga mengasuransikan setiap atlet di BPJS Ketenagakerjaan.

”Kita pun beri suntikan secara mental bagi atlet melalui kegiata karakter building hingga pemberian motivasi dari Gubernur dan istri Gubernur. Mudah-mudahan ini semakin menguatkan semangat atlet untuk meraih gelar juara umum,” tegasnya. (kon/asp)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan