Pedrosa Bermasalah dengan Ban

bandungekspres.co.id, BRNO – Setiap kali meraih hasil yang buruk pembalap repsol honda, Dani Pedrosa selalu mengeluhkan masalah yang sama. Dia mengatakan ban Michelin selalu menjadi alasannya.

”Saya belum menemukan cara terbaik untuk menyesuaikan diri dengan ban produksi Perancis tersebut,” ungkap Pedrosa dikutip dari Motorsport, kemarin (24/8).

Balapan di sirkuit Brno pada Minggu (21/8), benar-benar memupuskan semangatnya. Pedrosa hanya mampu menyelesaikan balapan di urutan ke-12. Dua seri sebelumnya, dia bahkan gagal masuk lima besar.

Diakui olehnya, pihaknya sudah berusaha semaksimal mungkin untuk menyelesaikan bapalan tersebut/.

Sementara itu, diposisi klasemen MotoGP raihan poin pembalap Spanyol tersebut bisa dikatakan cukup baik. Ia berada diurutan ke-4 dengan total 109 poin. Namun, jika Pedrosa belum juga menemukan cara untuk beradaptasi dengan Michelin di tujuh seri yang tersisa ini maka musim 2016 sepertinya akan menjadi mimpi buruk baginya.

Sebelumnya, pembalap Movistar Yamaha Jorge Lorenzo tampaknya masih optimistis menatap sisa musim 2016 ini. Berbeda dengan rekan setimnya, Valentino Rossi yang sudah pasrah, dia malah yakin masih bisa juara.

”Saya masih ingin jadi juara,” ungkap pembalap asal Spanyol.

Dia mengatakan, memiliki pengalaman dan selalu menyelesaikan musim dengan juara atau runner-up. Saat ini dirinya benar-benar berambisi untuk menjadi juara dan masih melihat banyak peluang.

Dalam beberapa balapan terakhir, Lorenzo sejatinya meraih hasil buruk. Pada sirkuit terakhir, Lorenzo mampu berada di posisi ke-17.

Hasil ini membuatnya disalip oleh Rossi pada klasemen sementara. Bila sebelumnya dia menempati posisi kedua, kini turun ke peringkat tiga. (ies/nit)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan