Mereka Jebolan Tim Amatir Bandung Utama

 

bandungekspres.co.id, BANDUNG – Dua orang pemain tim amatir Bandung Utama masuk jadi tim pro pada tahun ini. Mereka adalah Drajat Sumarna Putra dan Nafil Alfaizar. Hal tersebut dikemukakan oleh manager amatir Bandung Utama Cecep Sa’adudin.

”Amatir Bandung Utama adalah program pola Bandung Utama Raya yang bertujuan untuk membina, menyiapkan, menyeleksi atlet-atlet muda potensial. Sehingga, terbentuk atlet-atlet yang mempunyai fisik, skill dan mental yang baik,” katanya kepada Bandung Ekspres, kemarin (28/4).

Selain membina skill individu atlet, tujuan diadakannya tim amatir ini adalah untuk menyiapkan tim yang solid dan berkualitas. Sebelum para atlet menjalani pembinaan, para tim scouting melakukan pemantauan para atlet dari hasil di event bola basket baik pelajar, mahasiswa maupun umum.

Setelah itu diseleksi dan dibina, para atlet ini tergabung dalam satu tim. Tim amatir ini dibentuk mencapai prestasi terbaik di ajang kompetisi  Perbasi maupun kompetisi bersifat umum atau kejuaraan. ”Yang paling utama tim amatir untuk mendukung tim profesional Bandung Utama,” ungkapnya.

Dia menegaskan untuk masuk ke tim profesional, tentunya dengan melalui tahapan-tahapan seleksi sesuai dengan prosedur dan kebutuhan Tim Profesional Bandung Utama. Maksud prosedur tersebut dia menjelaskan aturan liga. Untuk Liga Profesional diakui olehnya ada aturan pemain  binaan.

Pemain binaan ini berlaku aturannya selama 3 tahun. Jadi pemain binaan bisa main di tahun pertama, kedua atau ketiga tergantung kesiapan atletnya dan kebutuhan tim Pro Bandung Utama. ”Amatir Bandung Utama latihan setiap Rabu pukul 18.30 dan Minggu pukul 10.00 di Gor Citra Arena Bandung,” pungkasnya. (nit/rie)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan