Mengintip Kedai Mantan di Kota Bekasi

Dalam Sajian Menu Mirip Orang Patah Hati

Kedai Mantan namanya cukup tenar di kalangan remaja di Kota Bekasi. Sebab, kedai yang menyerupai resto itu menyajikan menu hidangan mirip orang yang sedang patah hati dengan mantan pacarnya. Contohnya, menu itu ditulis ramen mantan, selingkuh, teman rasa pacar, modus, Loe Diboongin Rela (LDR), dan jomblo ngenes. Seperti apa kedai itu?
Laporan: DENY ISKANDAR, Bekasi

Kedai Mantan lokasinya memang berada di tengah pusat kota. Hanya saja, peletakan bangunannya masih berada di hempitan perkampungan. Tepatnya Kedai Mantan itu berdiri ada di Jalan Dewi Sartika, Bekasi Timur, Kota Bekasi. Bangunan bertingkat dua itu tampaknya baru saja dibangun lima bulan lalu oleh sang pemiliknya Arif Wijaya.
Awalnya, Kedai itu dianggap banyak kalangan adalah kedai-kedai biasa mirip seperti cafe nongkrong para kaula muda. Tapi setelah beberapa hari selalu menemukan spanduk bertuliskan Kedai Mantan, akhirnya laju kendaraan sepeda motor ini singgah di kedai tersebut. Rasa penasaran menggebu-gebu untuk mengetahui isi kedai tersebut.
Ternyata setelah duduk di tengah para pengunjung, ada suasana yang berbeda. Berbagai ragam properti menarik terlihat di ruangan seluas kurang lebih 10 meter x 5 meter itu. Seperti di dinding terpampang sepeda gunung dan figura penuh coret-coretan.
Bukan itu saja, untuk menu sajian dan makanannya memang sama dengan resto lainnya. Tapi di Kedai Mantan menu hidangannya dibuat berbeda. Para pengelola Kedai Mantan itu meracik nama sajian hidangan dengan menginspirasi kenangan di masa-masa lalu bersama mantan pacar.
Misalkan, salah satu menu favorit di kedai itu, ada ramen mantan, selingkuh, teman rasa pacar, modus, Loe Diboongin Rela (LDR), dan jomblo ngenes. Pilihan level pedasnya pun beragam mulai dari di cuekin, diboongin, ditigain, diputusin, ditinggal kawin, sampai bunuh diri.
Sementara minuman yang disajikan seperti air tanpa rasa (air mineral), teh mati rasa (teh tawar), teh semanis kamu (teh manis), asam manisnya bersamamu (lemon tea), teh tarik ulur (teh tarik), kenangan mantan (rainbow drink resep mantan), hidup banyak rasa (cappuccino), hot coklat mantan (hot coklat) dan coklat inget mantan (oreo milkshake). Pendirian kedai ini tentunya bukan hanya asal didirikan dengan nama begitu saja.

Tinggalkan Balasan