Kena Boo Di Bernabeu

Real Madrid 2 vs AS Roma 0

Penyerang Real Madrid Cristiano Ronaldo kena batunya. Seperti pepatah mulutmu harimaumu, maka ucapan Ronaldo yang menyatakan rekan-rekan setimnya bukan berada di level yang sama rupanya menebar kebencian.

Rasa permusuhan itu bukan datang dari ruang ganti. Justru madridista, suporter Real, yang sakit hati dan mem-boo pemain 31 tahun itu. Mereka menganggap pernyataan Ronaldo yang meremehkan rekan setimnya sama artinya memandang sebelah mata Los Merengues, julukan Real.

Padahal lagi-lagi Ronaldo menjadi aktor kemenangan Real atas AS Roma kemarin (9/3) di Stadion Santiago Bernabeu. Ronaldo berkontribusi satu gol dan satu assist ketika Real membekuk Roma 2-0 dalam leg kedua 16 besar Liga Champions.

Pemain kelahiran Madeira itu mencetak gol di menit ke-64. Satu gol lainnya dilakukan James Rodriguez (68’). Dan dengan tambahan satu gol kemarin, Ronaldo untuk sementara menjadi top skor Liga Champions musim ini dengan 13 gol.

Nah, kapten Real Sergio Ramos seperti diberitakan AS menyebutkan boo kepada Ronaldo berlebihan. Sikap Madridista ini bisa menimbulkan rasa tak nyaman bagi superstar klub ibukota Spanyol itu.

“(Boo) kepada Ronaldo itu gila. Ronaldo adalah sosok pencetak sejarah buat klub ini dan dia terus mempertontonkannya dari tahun ke tahun,” ucap Ramos.

Pemilik 130 caps bersama timnas Spanyol itu meminta sorakan buat Ronaldo dihentikan. Karena meski punya arogansi yang tinggi, Ronaldo adalah mesin gol buat Real.

Sejak bergabung dengan Real musim panas 2009 lalu, rekor demi rekor ditatahkan pemain yang mengantar Real dan Manchester United juara Liga Champions itu. Misal rekor hattrick terbanyak (30 kali) juga runner-up pencetak gol terbanyak di La Liga (252 gol).

Senada dengan Ramos, entrenador Real Zinedine Zidane pun meminta boo oleh madridista stop. Toh, meski kans juara La Liga musim ini jalannya terjal, asa buat memahkotai Liga Champions tetap terjaga. Real dan Wolfsburg menjadi dua tim yang memastikan tiket ke perempat final Liga Champions kemarin.

“Sorakan kepada Ronaldo tak akan memperlemahnya. Justru sorakan itu yang menguatkannya dan membuatnya untuk terus membuktikan kualitasnya,” ujar Zidane kepada The Telegraph.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan