Kejar Kategori di Bawah 20 Tahun

DUA pembalap andalan Sumbar lolos PON XIX/2016, Ega Fajar Yulian dan Reggi Lukmana gagal mencapai garis finish pada race perdana mereka di kelas Bebek s/d 150cc 4 Langkah Tune Up Seeded (MP1) pada Kejuaraan Nasional (Kejurnas) Balap motor Motorprix Putaran I Regional Sumatera, Minggu (27/3) di Lapangan Udara (Lanud) Tabing. Kedua pembalap yang masing-masing stardari posisi keempat dan sembilan tersebut terpaksa harus mengakhiri pertandingan setelah mengalami masalah dengan motornya.

Kesalahan yang sama tidak diulangi Reggi Lukmana dan timnya Canasta Rbrt Nhk Irc Ohlins Ahrs Arya 117, turun kali ini pada kelas Bebek s/d 125cc 4 Langkah Tune Up Seeded (MP2), pembalab dengan nomor motor 97 itu mampu merebut podium ketiga setelah bersaing ketat dengan pembalap Sumbar lain, Rivo Tami Anugerah.

Sementara satu lagi, pembalap Sumbar lolos PON 2016, Aditya Anugerah tidak tampil pada kejuaraan kali ini karena fokus mempersiapkan diri untuk turun di Regional Jawa, beberapa waktu mendatang.

Menanggapi sempat gagalnya kedua pembalap Sumbar lolos PON 2016 menurut Desyontori , selaku Sekum IMI Sumbar dikarenakan terlalu ramainya peserta pada kelas Bebeek s/d 150cc 4 Langkah Tune Up Seeeded (MP 1). Apalagi pada tikungan pertama terjadi penumpukan peserta dan itu sudah menjadi resiko bagi pembalap yang memulai balapan dari grid belakang.

”Kedua pembalap Sumbar untuk PON itu memang tidak tampil maksimal pada kualifikasi kurang maksimal, karena ada trouble pada sesi kualifikasi,” jelasnya.

Meski dua pembalap PON Sumbar gagal finish, namun Desyontori mengaku IMI Sumbar tetap optimis untuk tetap bisa meraih dua medali emas pada PON XIX/2016 Jabar nanti. Apalagi pada ajang PON motor yang digunakan tidak di-tune up, melainkan hanya motor standar saja.

”Kalau yang saat ini motor di-tune up, sementara di PON menggunakan motor yang mesinnya standar dari pabrik,” lanjutnya.

Keyakinan itu juga didasari juga dengan regulasi pada PON mendatang, ada dua kelas yang dipertandingkan, kategori bebas umur dan di bawah umur 20 tahun. Dua pembalap Sumbar yang nantinya akan turun di kelas bawah umur 20 tahun. (jpg/fik)

Tinggalkan Balasan