Katsuyuki Dapat Wildcard di Motegi

bandungekspres.co.id, TOKYO – Rider berkebangsaan Jepang Katsuyuki Nakasuga akan kembali turun dengan status wildcard di pekan balap MotoGP Jepang, yang akan digelar di Sirkuit Motegi pada 14-16 Oktober 2016. Kesempatan ini pun akan menjadi yang ketujuh bagi Nakasuga turun di premier class.

Sejak 2011, Nakasuga kini menjabat test rider resmi Yamaha Factory Racing, selalu turun di setiap musim MotoGP setidaknya dengan satu fasilitas wildcard. Catatan terbaiknya adalah finis kedua di MotoGP Valencia 2012 silam, saat ia menggantikan Ben Spies yang cedera bahu.

Nakasuga yang akan mengendarai YZR-M1 pn termotivasi oleh hasilnya tahun lalu, di mana ia berhasil finis kedelapan. Apalagi sang rider baru saja sukses mempertahankan gelar Suzuka 8 Hours untuk Yamaha bersama Pol Espargaro dan Alex Lowes baru-baru ini.

”Tahun lalu, saya berhasil memperbaiki hasil di MotoGP Jepang, di mana saya masuk 10 besar,” kata Nakasuga seperti dilansir RACER, Kamis (8/9).

Dirinya bisa menunjukkan, bersama dengan YZR-M1 mengalami peningkatan. Tahun ini, pihaknya kembali turun lintasan dengan tugas pengembangan M1. Akan tetapi mengingat ini kesempatan setahun sekali. Sehingga, dirinya akan berusaha semaksimal mungkin dan membandingkan skill saya dengan para rider top dunia.

”Tahun lalu saya mampu bertarung dengan tandem saya di Suzuka 8 Hours, Pol Espargaro dan Bradley Smith. Tahun ini saya pun menargetkan hal yang sama,” pungkas Nakasuga.

Sementara Team Manager Monster Yamaha Tech 3, Herve Poncharal, menyatakan timnya siap unjuk gigi dalam balapan MotoGP akhir pekan ini di Sirkuit Misano. Dia ingin timnya bangkit setelah balapan sulit di Silverstone.

Pol Espargaro mengalami insiden fatal kala lap pertama GP Inggris. Dia terlibat kecelakaan dengan Loris Baz sehingga terpaksa mengakhiri balapan secara prematur. Beruntung, adik dari Aleix Espargaro ini tidak mengalami cedera serius sehingga tetap bisa mengikuti lomba di Misano.

”Ini adalah putaran cepat untuk kami karena setelah menyelesaikan GP Inggris, kami harus langsung menuju Misano untuk seri ke-13,” ujar Poncharal.

”Kami memiliki beberapa memori manis dari musim lalu ketika Bradley smith tampil bagus dengan finis kedua dalam race yang sulit. Tentu, sangat disayangkan dia sedang cedera. Semoga dia cepat sembuh,” imbuhnya.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan