E-Loker Pos Proyek Pertama

bandungekspres.co.id – Rotasi atau mutasi di dalam dunia kerja merupakan hal biasa. Bahkan, perpindahan jabatan tidak selalu pada bidang yang sama. Bisa saja seorang karyawan dipindahkan dari bidang satu ke bidang lain yang bertolak belakang.

Jika diterima dan dijalani dengan ikhlas, perpindahan jabatan bisa menjadi pemicu untuk lebih giat bekerja dan menambah pengalaman. Bisa juga menjadi momentum untuk menaikkan  karir ke jenjang lebih tinggi.

Bagi Bambang Dwi Purwanto, rotasi dan mutasi dianggap sebagai hal yang lumrah dalam perusahaan. Pria yang kini menjabat sebagai Kepala Proyek Pengembangan Bisnis PT Pos Indonesia mengaku asal mau belajar dan berusaha semua akan bisa dijalani dengan lancar.

”Memang menjadi karyawan, di manapun berada pasti bakal ada perpindahan. Baik itu dari divisi A ke B, atau naik jabatan. Saya pun di PT Pos sudah banyk dipindah-pindah,” ujar Bambang saat perpisahannya di divisi Corporate Communication PT Pos Indonesia di Burgundy, Kecamatan Lembang, Kabupaten Bandung Barat, kemarin (15/7).

Menurut Bambang, selama lima tahun menjabat Vice President Corporate Communication, dirinya telah belajar banyak hal. Tentu ini merupakan pengalaman yang sangat berharga bagi dirinya.

Sebagai ujung tombak imej perusahaan, divisi corporate communication selalu berusaha menjalin kerjsama dengan beberapa intansi media. Ini guna memberikan informasi yang baik kepada masyarakat tentang produk dan layanan pos.

”Corporate communication ibarat pintunya perusahaan. Semua stakeholder yang ingin menjalin kerjasama harus lewat divisi ini. Kami juga senantiasa menjaga nama baik perusahaan. Di mana jika ada sebuah kasus menimpa perusahaan, harus ditangani sesegara mungkin,” ujar Bambang.

Sementara di tempat yang baru, dirinya kini menangani pengembangan proyek. Salah satu tugas yang tengah dikerjakannya yakni membuat konsep tentang e-Pos Loker. Bisnis ini mengadopsi layanan pos yang sudah berjalan di negera-negara maju seperti di Amerika dan negara-negara Eropa.

Menurut dia, layanan e-Pos Loker ini akan menjadi salah satu produk unggulan pos. Apalagi, tren pengiriman paket terus tumbuh karena didorong oleh e-commerce.

Tinggalkan Balasan