Dipanggil Timnas, Zulham Bertekad Perbaiki Peringkat di FIFA

bandungekspres.co.id, BANDUNG – Baru saja bangkit dari paceklik gol, Persib Bandung harus kehilangan Zulham Zamrun dan Rudolof Yanto Basna jelang kontra Madura United. Kedua pemain dipanggil membela Timnas Indonesia untuk melakukan uji tanding melawan Vietnam, Minggu (9/10) mendatang.

Berdasarkan surat Pemanggilan Pemain Tim Nasional PSSI tertanggal 30 September 2016, Zulham dan Basna diminta sudah bergabung ke Yogyakarta sejak 6 Oktober guna melakukan persiapan uji tanding Timnas melawan Vietnam pada 9 Oktober di Stadion Maguwoharjo Sleman Yogyakarta. Makanya, keduanya pun terpaksa absen membela ketika persib di pertandingan melawan Madura United pada 8 Oktober.

Pelatih Djadjang Nurdjaman pun terpaksa menyiapkan pengganti keduanya sejak sesi latihan yang dimulai kemarin (3/10).

Untuk diketahui, uji tanding melawan Vietnam merupakan agenda Timnas guna persiapan Piala AFF 2016 yang akan berlangsung 19 November hingga 17 Desember 2016 di Myanmar dan Filipina.

Menyikapi hal itu, Zulham Zamrun pun bertekad memperbaiki ranking Indonesia di peringkat FIFA. Alasannya, urutan Indonesia masih sangat buruk.

Berdasarkan rilis FIFA pada 15 September 2016, saat ini Indonesia berada pada posisi 181 dengan poin 65. Sementara, Vietnam berada pada posisi 141. Uji tanding nanti sendiri masuk agenda pertandingan resmi FIFA dan akan ikut menentukan peringkat kedua negara di rangking federasi sepakbola dunia tersebut.

”Motivasi saya ingin memperbaiki ranking FIFA. Saya ingin memberikan yang terbaik buat Indonesia,” kata Zulham, kemarin (3/10).

Dia mengaku, sadar betul eksistensi dia di Timnas Indonesia akan berdampak bagi Persib Bandung. Tapi, Zulham percaya teman-temannya akan memberikan yang terbaik pada laga lanjutan TSC 2016.

”Tanpa saya dan Basna bukan masalah. Semua pemain saat ini di Persib sama. Ini hanya saya dan Basna yang lagi dapat rezekinya untuk membela negara,” tuturnya.

Dia mengatakan, hingga 4 Oktober akan ikut berlatih bersama Timnas. Menurut dia, pada 5 Oktober dia akan langsung terbang ke Yogyakarta dan bergabung dengan tim asuhan Alfred Riedl. Dia optimistis bisa memberikan yang terbaik, karena secara fisik maupun mental sudah sangat siap.

”Walaupun banyak orang melihat Vietnam bagus, tapi saya tetap siap. AFF di 2012 kita menghadapi mereka, dan hasilnya imbang, dan itu main di Vietnam. Jadi, kita sudah siap saat main di sini (Indonesia, Red),” tandansya.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan