Boy Brand Munculkan Warna Baru

bandungekspres.co.id, CIMAHI – Mendengar nama boy band biasanya langsung tertuju pada grup vokal pria yang terdiri dari tiga anggota atau lebih. Semuanya penyanyi laki-laki muda. Biasanya anggota grup vokal pria selain menyanyi juga menari dalam pertunjukan mereka. Namun jika mendengar kata Boy Brand mungkin kita akan penasaran sosok seperti apa mereka itu.

Boy Brand adalah grup baru yang digawangi Sogi SOS bersama Aam dan Jurel Kasep. Ketiganya seniman Bandung yang menggabungkan diri dalam sebuah grup baru untuk sebuah karya seni khusudnya musik yang diwarnai unsur komedi. ”Harapannya, grup yang kami dirikan ini bisa membuahkan karya warna baru yang bisa diterima masyarakat,” kata Sogi SOS, saat bertandang ke Biro Cimahi Ekspres pada Senin (26/4) malam.

Dijelaskan Ogi, nama akrabnya, alasan memilih nama Boy  Brand terinspirasi oleh nama boy band dan semua personilnya adalah laki-laki. Grup baru ini terdiri dari musisi dan pelawak asal Bandung yang memiliki warna dan karakter masing-masing dalam dunia seni. ”Bersama Aam dan Jurel Kasep, kami sudah menyiapkan beberapa lagu untuk segera dirilis pada pertengahan Mei atau awal Juni,” sebut pelawak yang pernah bergabung di SOS bersama Oni dan Sule ini.

Komposisi personil yang berlatar belakang kreator musik, aranger dan komedian ini ingin memberikan sesuatu yang baru bagi pecinta seni khusunya musik dengan karya-karyanya yang bergenre religi.

Jelang launching, Boy Brand sudah menyiapkan lagu andalannya berjudul Gadis Terasa Janda. ”Dengan lagu ini, kami ingin memberikan edukasi dan pemahaman kepada masyarakat tentang kondisi sosisal yang tengah terjadi. Seperti pergaulan bebas yang sudah cukup mengkhawatirkan,” paparnya.

Ogi pun berharap, grup barunya ini bisa memberikan inspirasi dan warna  baru di dunia musik. Sebab, tiga personil yang bergabung Boy Brand ini tidak menghilangkan background seninya masing-masing sebagai penyanyi, musisi maupun komedian. ”Mudah-mudahan ini menjadi trend baru di dunia musik dan bisa diterima pecinta music di Jawa Barat khusunya,  dan Indonesia pada umumnya, serta bisa menghibur,” pungkasnya. (bun/fik)

Tinggalkan Balasan