Berhasil Urai Macet, Flyover Antapani Lulus Diuji Coba

bandunekspres.co.id, KIARA CONDONG –  Gabungan personel Dinas Perhubungan Kota Bandung dan Satuan Lantas Polrestabes Bandung melakukan uji coba pertama flyover warna-warni di Jalan Terusan Jakarta, Kecamatan Antapani, Kota Bandung selama dua jam pukul 06.00- 08.00 kemarin (28/12) .

Kepala Dinas Perhubungan Kota Bandung Didi Ruswandi mengatakan, uji coba ini hanya untuk mengetahui kekurangan yang harus dilengkapi saat peresmian nanti. Menurutnya, masih banyak sebagian pengguna jalan terlihat ragu-ragu melintas di terowongan flyover. Khususnya pengendara dari arah Ibrahim Adjie (Kiaracondong) menuju Jalan Ahmad Yani (Cicadas) yang diuji coba menjadi dua arah.

”Masih banyak warga yang tidak tahu. Padahal sebelumnya kita sudah melakukan sosialisasi di beberapa media sosial,” katanya kepada wartawan kemarin.

Didi mengaku, uji coba flyover tersebut cukup berhasil. Dari atas relatif selesai tidak ada hambatan atau handicap. Hanya dari Kiaracondong ada botlleneck dari tiga lajur menjadi satu lajur. Sedang di atas flyover terdapat dua lajur dari dan menuju Antapani.

”Kami masih menunggu keputusan Dirjen Perhubungan kapan akan diresmikannya flyover ini,” jelas Didi.

Pada kesempatan yang sama, Kasatlantas Polrestabes Bandung AKBP Asep Pujiono memaparkan, uji coba tersebut berhasil mengurai kepadatan di Jalan Terusan Jakarta, Antapani menuju Jalan Jakarta dan Ahmad Yani. Sebelum ada flyover warna-warni, kepadatan kendaraan di Jalan Terusan Jakarta memang kerap terjadi pukul 06.00 hingga pukul 08.00.

”Arus lalu lintas pada saat uji coba didominasi kendaraan angkutan umum dan kendaraan pribadi yang akan berangkat kerja. Kemungkinan besok akan kami kembali lakukan uji coba yang akan dimulai pada pukul 06:00 hingga 18:00. Mudah-mudahan pada saat musim liburan sekolah habis, flyover Antapani bisa maksimal digunakan,” ungkapnya.

Terpisah, Wali Kota Bandung Ridwan Kamil mengatakan, mural yang diterapkan pada pembangunan flyover Antapani merupakan karya Martono. Dia  merupakan pelukis abstrak legendari asal Kota Bandung yang merupakan Lulusan Institut Teknologi Bandung (ITB). Adapun makna yang tertuang dalam mural flyover Antapani tersebut ’Lihat masa depan jangan menengok masa lalu’.

Insya Allah, pada hari Sabtu nanti pas Tahun Baru flyover Antapani sudah bisa digunakan,” Ridwan Kamil.  (dn/fik)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan