Wadahi Klub Otomotif Bandung

SUMUR BANDUNG – Sebagai ajang silaturahmi dan kreativitas pemuda, Dinas Pemuda dan Olah Raga Kota Bandung gandeng Ikatan Motor Honda Bandung (IMHB), Yamaha Raider Federasi Indonesia. (YRFI), Ikatan Motor Suzuki Bandung (IMSB) dan PT Daya Adira Mustika (PT DAM) menggelar Moto Contest and Safety Riding Challenge yang diadakan di Balai Kota Bandung kemarin (20/9).

Kepala Bidang Pemuda Dispora Sony Teguh Prasetya mengatakan, ajang ini sengaja digelar sebagai wadah berkumpulnya pemuda khususnya para pecinta dan klub-klub otomotif roda dua.

Selain itu, tujuan dari acara ini adalah memberikan edukasi kepada para pengguna kendaraan roda dua dalam mendukung program keselamatan berlalu lintas. Untuk itu, lomba Moto Contest di sini tekankan kelayakan sepeda motor sesuai dengan aturan yang ada.

’’Kita lihat kendaraan motor peserta kontes walaupun betuknya modifikasi kelayakannya harus teruji dan fungsi dari alat kelengkapannya seperti lampu juga harus berfungsi,” jelas Sony di sela-sela acara.

Menurutnya, dalam ajang ini terdapat tiga kegiatan lomba di antaranya lomba modifikasi yang memiliki lima kategori yaitu kontes ceper, kontes street fighter, thai look, fashion, dan antique costume yang diikuti lebih dari 200 motor modifikasi.

Selain lomba cerdas lalu lintas, ada juga safety riding yang terbagi menjadi dua kategori, komunitas dan umum/pelajar/mahasiswa.

Dirinya menilai, safety riding ini sebetulnya memiliki maksud menyosialisasikan tata cara berkendara yang baik dan benar. Sebab tidak sedikit masyarakat yang mengetahui tata cara berkendaraan yang baik dan benar.

Selain itu, melalui lomba safety riding dan cerdas lantas ini diharapkan klub-klub ataupun pelajar dan mahasiswa dapat memahami cara berkendara menggunakan sepeda motor.

’’Saya harap mereka bisa jadi contoh dan kembali menularkan ilmu dalam berkendaraan bermotor roda dua karena berkendara itu harus memenuhi persyratan keamanan, kenyamanan dan taat pada rambu lalu lintas,” sahut dia.

Kegiatan ini dihelat berkat prakarsa Forum Club Motor Bandung (FCMB) Direktorat Lantas Polda Jabar dan Satuan Lantas Polrestabes Kota Bandung yang menampilkan aksi freestyle motoris dengan pengendara polisi wanita.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan