PT DAM Gelar Honda Modification Contest 2015 di Bandung

Honda Modification Contest
LUTFI KHAIRUL FIKRI

MENGINSPIRASI: Dua model menunjukan sepeda motor Honda yang telah dimodifikasi pada Honda Modification Contest (HMC) di Cihampelas Walk, Bandung pada 9-10 Mei.

PT Daya Adicipta Mustika (DAM) selaku distributor utama sepeda motor dan suku cadang Honda di Jawa Barat bekerja sama dengan PT Astra Honda Motor (AHM) kembali menggelar Honda Modification Contest (HMC) di Cihampelas Walk, Bandung pada 9-10 Mei. Gelaran ini untuk mewadahi aspirasi kreatifitas modifikator Indonesia.

Tiga jawara modifikasi sepeda motor Honda terbaik dalam ajang ini akan mendapat kesempatan memperkaya kompetensi modifikasinya pada ajang Mooneyes Yokohama Hot Rod Custom Show di Jepang nanti.

HMC secara konsisten digelar Honda sejak tahun 2009, dengan menggandeng ratusan modifikator berbakat tanah air setiap tahunnya. Kali ini, HMC 2015 mengusung tema ”We Create, We Ride”. Untuk mewadahi ragam aspirasi konsep modifikasi, para modifikator dapat memilih salah satu dari 13 kategori HMC 2015. Ada 11 kategori untuk seepda motor tahun produksi di atas 2006, yakni Matic Stock /Bolt On, Scoopy Stock /Bolt On, Matic Advance, Sport Fairing, Sport Naked, Matic Racing Style, Cub and Sport Racing Style, Airbrush Graphic, Airbrush Realist /Cartoon, Stikers and Decals, serta Free For all) dan 2 kategori untuk sepeda motor tahun produksi di bawah 2006, yaitu Choppy Cub dan Free For All.

General Manager Sales, Marketing & Logistic PT DAM Lerri Gunawan mengatakan, DAM berupaya memajukan kreasi anak bangsa terutama modifikator Jawa Barat. HMC merupakan salah satu wadah untuk menampung kreativitas modifikator. DAM juga memastikan sepeda motor yang dimodifikasi aman untuk dikendarai.

Lebih lanjut Lerri menjelaskan, dalam kriteria penilaian, Honda memasukkan syarat wajib uji coba kelayakan jalan sejauh 300 meter. Tes jalan ini merupakan salah satu poin penilaian penting di samping ide atau konsep, fungsi, estetika, finishing dan detail dari motor yang dimodifikasi.

Pada ajang lomba modifikasi ini, para modifikator HMC 2015 memperebutkan hadiah dengan total nilai lebih dari Rp 650 juta. Dari gelaran di delapan kota besar, yakni Balikpapan, Palembang, Pekanbaru, Bandung, Solo, Denpasar, Surabaya, dan Makassar, Honda akan memilih satu pemenang setiap kategori untuk dikompetisikan kembali di ajang akbar Final Battle HMC 2015. Selanjutnya akan dipilih tiga orang pemenang terbaik sebagai pemenang nasional dengan tiga kategori yakni Matic, Cub and Sport, serta Free For All.

Tinggalkan Balasan