Pemain Muda Menjanjikan

PERSIB hanya menang tipis 3-2 melawan Persela Lamongan Minggu malam (15/11) di Piala Jenderal Sudirman 2015. Itu membuat bobotoh sempat deg-degan. Apalagi, Maung Bandung sempat tertinggal. Namun, di balik semua itu bobotoh kini juga senang. Karena Persib memiliki dua pemain muda yang menjanjikan: Gian Zola dan Febri Haryadi. Bahkan, Febri mencetak satu dari tiga gol Pangeran Biru.

Ketua Bomber Ciungwanara Ciamis Sony Kuncoro mengatakan kedua pemain muda itu cukup memberikan kontribusi yang gemilang. Walaupun masih junior di tim Maung Bandung, tapi mereka bisa membuktikan sebagai pemain yang menjanjikan bagi Maung Bandung. ”Walaupun tidak bermain full team tapi mereka cukup baik selama bermain,” ujarnya kemarin di Ciamis (16/11).

Menurutnya, pemberian kepercayaan kepada pemain muda dari pelatih Djadjang Nurdjaman (Djanur) sangatlah bagus. Mereka bisa menambah jam terbang di pertandingan penting di level senior. ”Ini start yang sangat bagus, di mana dapat menambah motivasi, kepercayaan diri para pemain kedepannya,” ungkapnya.

Pemain muda Persib yang tampil itu, kata dia, memiliki potensi yang cukup mampuni. Intinya, mereka harus diberi kesempatan lebih dalam bertanding dan diberi motivasi oleh para pemain seniornya selama di lapangan.

Kedepannya para pemain muda itu diharapkan bisa menjadi penerus di tim Maung Bandung. ”Pemain muda harus diberi kesempatan dalam bermain dan jam terbang yang cukup agar mereka tidak canggung dan terbiasa serta kemampuan mereka dapat terasah,” tandasnya. (obi/asp)

Supardi Apresiasi Kinerja Febri

 

TAHAN BOLA: Febri Hariyadi salah satu pemain Diklat Persib yang kini memperkuat Persib senior
TAHAN BOLA: Febri Hariyadi salah satu pemain Diklat Persib yang kini memperkuat Persib senior

PEMAIN belakang Persib Supardi mengaku kaget saat dirinya berduet dengan pemain Diklat Persib Febri Hariyadi. Menurut Supardi, selama persiapan Piala Jenderal Sudirman, belum pernah berduet dengan Febri. Namun saat laga resmi melawan Persela, langsung berduet dengan Febri.

Meskipun sempat kaget, pemain bernomor punggung 22 ini mengaku tidak masalah dengan siapa bermain. Apalagi, setelah mengetahui berduet dengan Febri, ia langsung mengajak berbicang juniornya tersebut untuk menyamakan pandangan saat bermain.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan