Cabor Senam Siapkan Diri Jelang PON XIX/2016

BANDUNG – Meski perhelatan PON XIX masih cukup panjang, namun berbagai persiapan terus dilakukan sejumlah cabang olahraga (cabor). Bekal manis yang didapat saat POPNAS kemarin menjadi harapan besar bagi Jawa Barat untuk merealisasikan target ’Jabar Kahiji’.

Atlet senam Jawa Barat
Istimewa

ATRAKSI: Atlet senam Jawa Barat terus meningkatkan kemampuan menjelang PON XIX/2016 mendatang.

Sekertaris Umum (sekum) Persani Etor Suwandar mengatakan, akhir bulan depan pihaknya akan menggelar Babak Kualifikasi PON mulai 28 Oktober hingga 5 Nopember mendatang. Rencananya, kegiatan itu akan dilakukan di sarana olahraga Arcamanik.

”Kita tidak boleh memandang sepele kepada kontingen lainya, justru patut kita waspadai karena lawan kita sangat kuat, ” tuturnya.

Sementara itu pelatih cabang olahraga tinju Jawa Barat Rony Sigarlaki mengungkapkan, saat ini pihaknya tengah fokus menggenjot para atlet yang akan berlaga di ajang PON XIX/Jabar nanti. ”Kami sudah melakukan Pelatda bersama 9 cabor yang di tangani Korea dengan jumlah 8 petinju yang sedang berlatih tanding di sana,” kata Rony.

Rencananya, mereka akan kembali bergabung dengan petinju lainya pada awal Oktober nanti. Untuk itu, dirinya meminta dukungan penuh dari Disorda juga KONI Jabar agar membantu dalam meningkatkan kualitas atlet tinju. ”Semoga saja dengan upaya ini kita berhasil dan mampu menjadikan atlet Jabar menjadi atlet Internasional, namun itupun harus ditunjang dengan semuanya,” harapnya. (aku/asp)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan