Benahi Teknis dan Non Teknis

Pilih Fokus Hadapi Laga Perdana

KEGAGALAN Maung Bandung atas Hanio T&T di play off LCA, Selasa (10/2) lalu, diakui sang arsitek Djadjang Nurdjaman memberi banyak pengalaman. Pasalnya, pada laga tersebut, banyak hal yang meski diperbaiki timnya.

Apalagi, pada pertandingan itu Persib mengalami kekalahan yang cukup telak. Hal ini tentu saja membuat Djadjang segera melakukan pembenahan di semua sektor. Tidak hanya masalah teknis, non teknis pun jadi perhatiannya. ”Saya ingin rehabilitasi nama baik setelah cukup malu dengan skor telak,” kata pelatih yang akrab disapa Djanur ini.

”Dalam sisi keorganisasian, keberangkatan, persiapan non-teknis juga ada. Secara teknis juga pasti ada. Namanya juga kalah telak kita 4-0 pasti ini menjadi pelajaran dalam waktu ke depan supaya ini tidak terulang lagi,” imbuhnya.

Djanur pun memilih untuk fokus di pertandingan perdana kompetisi Liga Super Indonesia (LSI) saat menghadapi Persipura Jayapura pada 21 Februari nanti. ”Kita akan fokus di pertandingan perdana,” ujarnya.

Sementara itu, mengenai kesuksesan Persib yang pernah meraih kemenangan atas Persipura di laga puncak ISL 2014, Djanur mengaku tak berpatokan terhadap hasik tersebut. Bagi dia, Persipura tetaplah tim kuat yang sulit untuk dikalahkan.

”Kita tak ingin berpikir ke sana, yang jelas, semua pemain harus fokus menghadapi pertandingan nanti,” pungkasnya. (asp)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan